INDUSTRY.co.id – Padang – Indeks Kepercayaan Industri (IKI) merupakan indeks yang dibangun dan dirilis oleh Kementerian Perindustrian sejak November 2022, menggambarkan tingkat keyakinan atau optimisme pelaku usaha terhadap kondisi perekonomian.
IKI juga merupakan gambaran kondisi industri pengolahan dan prospek kondisi bisnis enam bulan ke depan di Indonesia.
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mengharapkan, IKI dapat dimanfaatkan oleh para stakeholder, termasuk pemerintah daerah dan kalangan akademisi, untuk mengukur kinerja serta optimisme industri di wilayah masing-masing.
IKI diluncurkan oleh Kemenperin untuk memenuhi kebutuhan diagnosis kinerja industri yang lebih menyeluruh. Pasalnya, indikator-indikator yang sebelumnya digunakan belum memberikan data sektor industri yang mendetail.
“IKI memiliki dua keunggulan, yaitu responden dalam jumlah yang jauh lebih besar bila dibanding indikator lainnya, berkisar antara 6.000 hingga 8.000 perusahaan. Kedua, responden IKI mewakili 23 subsektor industri manufaktur sehingga datanya lebih proporsional, komprehensif, dan detail,” kata Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita dalam kunjungan dan kuliah umum di Universitas Andalas, Padang (4/9).
Sumber dan berita selengkapnya:
https://www.industry.co.id/read/125145/strategi-jitu-menperin-agus-tingkatkan-iki-melalui-pembangunan-sdm-industri-berkualitas
Salam,
Divisi Informasi