SURABAYA – PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III terus memfokuskan diri pada tiga strategi bisnis kepelabuhanan, agar dapat bersaing di tataran global.
“Kami kini fokus pada tiga strategi utama, pertama penyederhanaan proses bisnis dengan mengoptimalkan teknologi informasi (TI). Kedua, melakukan diversifikasi segmen bisnis pelabuhan. Lalu ketiga penyediaan customer relationship officer di setiap kantor cabang,” kata CEO Pelindo III IG N. Askhara Danadiputra, Minggu.
Ari, panggilan akrab Askhara dalam keterangan persnya kepada wartawan di Surabaya mengatakan bisnis perseroannya terus berekspansi, dan tidak lagi hanya aneka jasa layanan kepelabuhanan, tetapi juga properti,clean energy, perawatan peralatan, logistik, hingga pariwisata.
Ditambah, kata dia, solusi teknologi yang sudah banyak dipakai di industri diimplementasikan dan dikombinasikan dengan sejumlah inovasi yang diinisiasi pengembangannya oleh internal Pelindo III.
“Berbagai inovasi yang dilakukan Pelindo III tidak hanya mendukung strategi pemasaran, namun pada akhirnya juga menguntungkan para pelanggan. Karena logistik semakin murah, terutama dirasakan di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, yang kini semakin efisien,” katanya.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://economy.okezone.com/ read/2017/12/17/320/1831698/3- strategi-utama-kepelabuhan- ala-pelindo-iii
Salam,
Divisi Informasi