MAKASSAR – Kawasan Industri Bantaeng (KIBA) diharap bisa menjadi pusat industri startegis untuk menciptakan pusat ekonomi baru, di saat pandemi Covid-19 ini.
“Pemerintah provinsi terus berusaha untuk melakukan pembangunan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi baru. Salah satunya, pembangunan Kawasan Industri Bantaeng,” ungkap Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah dalam sambutannya pada HUT Bantaeng Ke-766 tahun, yang dilakukan secara virtual, Senin, (7/12/2020).
Menurut Nurdin, KIBA ini menjadi industri yang cukup menjanjikan dalam memberikan efek secara ekonomi bagi Bantaeng, Sulsel maupun pemerintah pusat.
“KIBA ini akan menjadi kawasan industri yang strategis karena merupakan satu-satunya kawasan industri yang berada di dekat laut. Sehingga, proses distribusi ekspor impor lebih cepat dan efisien,” ujarnya.
Nurdin berharap, kedepannya harus diprioritaskan Sumber Daya Manusia (SDM) yang difokuskan pengelolaan potensi lokal di Bantaeng maupun Sulsel secara umum. Bahkan, semua daerah tidak hanya menunggu datangnya investor, tapi harus dijemput.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://makassar.sindonews.com/read/259074/713/kawasan-industri-bantaeng-diharap-jadi-pusat-industri-strategis-1607310722
Salam,
Divisi Informasi