BATAM, TRIBUNBATAM.id – Dalam pengembangan Pelabuhan Batu Ampar ada beberapa proyek yang akan dikerjakan dan selesai dalam tahun 2021 ini.
Di antaranya mulai membangun terminal peti kemas atau container yard (CY) seluas 6 hektare.
Terminal peti kemas itu dibangun 2 bagian. Pertama, 4 hektare di bekas Gudang Persero dengan anggaran pembangunannya mencapai Rp 51 miliar.
Sementara terminal kedua dibangun di atas lahan 2 hektare yang sudah dibangun dengan anggaran Rp 13 miliar yang ditargetkan selesai tahun ini.
Tak hanya itu, di lokasi tersebut juga akan dilakukan pendalaman alur.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://batam.tribunnews.com/2021/08/30/daftar-proyek-di-pelabuhan-batu-ampar-batam-mulai-dikerjakan-tahun-ini
Salam,
Divisi Informasi.