JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan, infrastruktur logistik produk kelautan dan perikanan perlu diperhatikan sehingga ikan hasil tangkapan dapat langsung masuk ke pasar.
“Yang perlu dilihat lagi adalah infrastruktur, terutama infrastruktur logistik, sehingga semua hasil (perikanan) ini bisa masuk ke pasar langsung,” ujar Presiden Jokowi di sela-sela peresmian Kampung Nelayan Modern, Kabupaten Biak Numfor, Papua dikutip Antara, Kamis (23/11/2023).
Menindaklanjuti hal itu, Presiden mengatakan bakal menugaskan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dan Menteri BUMN Erick Thohir untuk memfasilitasi penerbangan kargo langsung menuju pasar ekspor utama komoditas tuna yakni Jepang, Amerika Serikat, hingga China.
Dengan demikian, dalam memasarkan tuna yang merupakan ikan tangkapan unggulan dari Kabupaten Biak ini tidak perlu lagi melalui tangan kedua atau ketiga.
Dengan demikian, dalam memasarkan tuna yang merupakan ikan tangkapan unggulan dari Kabupaten Biak ini tidak perlu lagi melalui tangan kedua atau ketiga.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://economy.okezone.com/read/2023/11/23/320/2925705/jokowi-sebut-infrastruktur-logistik-perikanan-perlu-diperhatikan?page=2
Salam,
Divisi Informasi