Bisnis.com, PONTIANAK-Pengusaha perikanan di Pontianak keluhkan sejumlah aturan di sektor perikanan dan kelautan sehingga investasi mengalami hambatan.
Ketua Kamar Dagang dan Industri Daerah Kalimantan Barat Santyoso Tio mengatakan daerah ini memerlukan kemudahan perizinan sehingga tidak menghambat aktivitas usaha mereka.
“Situasi itu mempengaruhi aktivitas perikanan tangkap di Kalimantan Barat. Padahal perikanan salah satu potensi Kalbar. Ini lantaran letak geografis yang dekat dengan Laut Natuna dan dikenal sebagai surganya para nelayan,” ujarnya, di Pontianak, Rabu (21/9/2016).
Santyoso mengatakan nelayan lokal terhambat berbagai aturan yang dinilai kontradiktif. Menurutnya, pemerintah ingin laut Indonesia tidak ada kapal asing. “Kapal asing masuk karena kapal kita tidak ada di laut. Penyebabnya untuk bikin kapal yang besar-besar, izinnya ribet,” ujarnya.
Ia menyarankan agar pemerintah pusat melimpahkan kewenangan izin kapal ikan itu ke pemerintah daerah. “Kan semangat Presiden Joko Widodo menciptakan iklim usaha yang baik.”
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi
Divisi Informasi