ASMAT | Direktorat Prasarana Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprogramkan pembangunan dermaga di wilayah perbatasan Kabupaten Asmat dan Kabupaten Yahukimo, tepatnya di Kampung Pepera, Distrik Kolfbraza, Kabupaten Asmat.
Terkait rencana tersebut, Kasubdit Pelabuhan Sungai dan Danau Direktorat Prasarana Perhubungan Darat Kemenhub M. Basuki Wibowo melakukan pertemuan dengan Bupati Asmat Elisa Kambu dan Bupati Yahukimo Abock Busup serta sejumlah pejabat di ruang rapat Bupati Asmat, baru-baru ini.
Bupati Asmat, Elisa Kambu memberikan apresiasi kepada Kementerian Perhubungan karena telah memberikan perhatian pembangunan infrastruktur di daerah perbatasan Kabupaten Asmat dan Kabupaten Yahukimo.
“Kemenhub akan membangun dermaga di Kampung Pepera, Distrik Kolfbraza yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Yahukimo. Hal ini sangat baik untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di daerah perbatasan dua kabupaten ini,” kata Elisa.
Sementara itu, Kasubdit Pelabuhan Sungai dan Danau Direktorat Prasarana Perhubungan Darat Kemenhub, M. Basuki Wibowo mengatakan pembangunan dermaga Pepera dalam rangka merealisasikan program Tol Laut.
“Dengan melaksanakan program tol laut di wilayah timur, maka pemerintah bisa menurunkan kesenjangan harga barang di daerah pedalaman,” kata Basuki.
Sumber dan berita selengkapnya:
Salam,
Divisi Informasi
#SCIuntukLogistikIndonesiaLebihBaik