Bisnis.com, MAGELANG – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyalakan lampu hijau untuk proyek pembangunan fasilitas pelabuhan di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) atau Grand Batang City.
Nantinya, fasilitas itu bakal mendukung operasional kawasan industri, utamanya untuk menjamin kelancaran logistik baik pengiriman bahan baku maupun produk berbasis ekspor.
“Untuk izin pelabuhan pengumpan regional yang merupakan kewenangan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah yang ada di KITB sudah approved, sudah keluar melalui sistem Online Single Submission Risk Based Approach [OSS RBA],” jelas Sakina Rosellasari, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Jawa Tengah, Jumat (26/4/2024).
Sakina menjelaskan, DPMPTSP Provinsi Jawa Tengah telah melakukan proses validasi secara administratif terkait proyek pembangunan pelabuhan anyar di Kabupaten Batang itu. Lebih lanjut, Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Tengah juga telah melakukan verifikasi teknis.
Kalau izin sudah ada, itu kan Pelindo yang akan membangun di KITB. Mulai untuk raw material, kemudian konstruksi, dan itu bagian untuk memulai [proses] konstruksi,” jelas Sakina saat ditemui wartawan.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://m.bisnis.com/amp/read/20240427/535/1760903/pemprov-jawa-tengah-keluarkan-izin-proyek-pelabuhan-di-kitb
Salam,
Divisi Informasi