Pelaku logistik menilai pengguna jasa kereta api untuk mengangkut barang ke Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, bakal sepi peminat.
Ketua Forum Komunikasi Angkutan Barang Petikemas Kereta Api (Forkabmas) Ali Nawawi mengatakan, biaya angkut kontainer untuk jarak dekat dengan kereta api jauh lebih mahal dibandingkan dengan truk.
Tingginya biaya itu dipicu adanya double handling di jalur rel yang eksisting untuk mengangkut kontainer dari kereta api menuju ke kapal. Walau begitu, dia meyakini kereta api pelabuhan akan diminati untuk pengangkutan jarak jauh yang mana alternatif kapal laut lebih murah.
Dia mencontohkan tarif truk dari sekitar pelabuhan menuju Cikarang di kawasan MM 2100 dan area Jababeka emcapai Rp1,7 juta – Rp1,8 juta. Sedangkan dari area Cikarang Dry Port ke Jababek, tarif truk dipatok Rp1,2 juta.
“Kalau kereta api sekitar Rp750.000 hingga Rp1 juta. Biaya Lift on Lift off, habis itu ditambah biaya dooring ke gudang? Kan mahal jatuhnya,” ucapnya, Senin (9/11/2015).
Sumber dan berita selengkapnya:
http://suaracargo.com/2015/11/10/pelaku-usaha-logistik-tak-tertarik-gunakan-kereta-pelabuhan/